Melatih
Otak Setajam Silet

Identitas
buku :
Judul
buku : Melatih Otak Setajam Silet
Penulis
Buku : Astri Novia
Penerbit
buku : PT. Cipta Karya
Tahun
buku : 2010
Tebal
buku : 128 halaman ( 1 cm )
Isi :
Buku ini menjelaskan tentang perkembangan otak manusia maupun
gangguan-gangguannya karena kebiasaan hidup sehari-hari. Juga latihan jari-jari
tangan untuk meningkatkan kecerdasan otak, serta berbagai tips praktis yang
akan membantu mengasah otak kita menjadi setajam silet. Contohnya seperti tips
mengoptimalkan kekuatan otak, tips menguatkan daya ingat atau memori, tips
meningkatkan efisiensi otak, tips meningkatkan konsentrasi, tips melatih otak,
dan tips latihan jari untuk kecerdasan otak. Dengan adanya tips-tips menarik
ini akan memudahkan kita dalam melatih otak kita agar konsentra
si, kecerdasan,
dan lain-lain menjadi semakin baik.
Kelebihan
:
Di dalam buku ini memiliki berbagai
tips yang mudah untuk dilakukan dalam sehari-hari supaya dapat melatih otak
menjadi setajam silet. Penjelasan tentang otak dan cara melatihnya juga sangat
jelas dan dapat dimengerti. Cover buku yang menarik, serta pemilihan warna cover
buku yang menarik membuat para pembaca ingin untuk membaca buku tersebut.
Kekurangan
:
Masih banyak kata-kata yang salah,
seperti kata ‘pelbagai’ seharusnya diganti dengan kata ‘berbagai’. Dan
seharusnya dicantumkan glosarium agar pembaca yang membaca buku ini dapat
mencari kata-kata sulit dan tidak dipahami. Pemilihan kalimatnya juga masih
susah untuk dipahami para pembaca, seharusnya penulis menggunakan kata-kata
yang umum agar para pembaca dapat mengetahui seluruh isi buku dengan baik.
Komentar
:
Menurut saya buku ini sangat bagus,
tips utuk melatih otak sangat mudah dan dapat dilakukan dalam kehidupan
sehari-hari. Penjelasannya akurat, namun masih ada kekurangan dalam buku ini
seperti kata-kata
yang
masih sulit dipahami, dan tidak dicantumkan glosarium. Karena dengan adanya
glosarium dapat memudahkan para pembaca mencari kata-kata sulit dan tidak
dipahami.
Karya : Insania Amalia Suwandi
0 komentar:
Posting Komentar